NEWSWAY.ID, MARTAPURA – Rekapitulasi penghitungan suara tingkat Kabupaten Banjar telah selesai dilaksanakan pada Rabu (6/3/2024) sekitar pukul 02.30 dini hari bertempat di Hotel Novotel Banjarbaru.

Dalam perhitungan itu, Partai Golkar dan Gerindra sama – sama mendapat jatah 8 kursi, namun perolehan suara Golkar cukup jauh meninggalkan Gerindra, masing-masing dengan total 62.027 suara dan 49.481 suara.

Dengan penghitungan ini, Golkar berpotensi menduduki kursi ketua DPRD Kabupaten Banjar masa jabatan 2024-2029 mendatang.

Namun sampai saat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banjar belum menetapkan calon anggota legislatif (caleg) DPRD Kabupaten Banjar hasil Pemilu 2024.

Meski begitu, prediksi pembagian 45 kursi sudah dapat diketahui melalui D Hasil setiap daerah pilihan (dapil) Banjar berdasarkan penghitungan metode sainte lague.
Setelah Partai Golkar dan Gerindra menduduki posisi kursi terbanyak, diposisi ketiga adalah Partai NasDem dengan perolehan 7 kursi, posisi keempat Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang mendapat 5 kursi.
Sementara itu, PKB yang mendapatkan 5 kursi, dengan perolehan suara 29.881, berada di bawah PPp yang mendapatkan 30.593 suara.
Kemudian PAN 4 kursi, PKS 3 kursi, Demokrat 2 kursi, serta PBB, PDI-P bersama partai pendatang baru Gelora masing – masing dapat jatah 1 kursi.
Mengacu dari data itu, tentunya komposisi perolehan kursi DPRD tahun 2019-2024, PKB dan PPP masih dapat mengamankan 5 kursinya di rumah aspirasi warga Kabupaten Banjar ini.
Begitu pula dengan Golkar dan Gerindra yang mampu melindungi 8 kursinya masing – masing, Nasdem tak ketinggalan, mereka mampu mengamankan 7 kursi anggota legislatif.
Kabar gembira justru dirasakan oleh PKS dan PAN mereka mampu menambah perolehan masing – masing 1 kursi dari Pileg 2019 lalu.
Untuk PKS sebelumnya hanya 2 kursi kini menjadi 3 kursi, sementara PAN sebelumnya 3 kursi kini menjadi 4 kursi, mengejutkan partai pendatang baru, yaitu partai PBB dan Gelora yang bisa menempatkan masing – masing 1 kursi.
Juatru partai yang mengusai suara secara nasional, PDIP dan juga partai Demokrat harus kehilangan beberapa kursinya.
PDIP hanya mendapat 1 kursi dibanding tahun sebelumnya berhasil memperoleh 2 kursi.
Sementara Demokrat harus gigit jari karena kehilangan 2 kursinya dari yang sebelumnya mendapat 4 kursi di DPRD Banjar.
“Alhamdulillah setelah melalui proses yang melelahkan, akhirnya kita dapat menyelesaikan rapat pleno rekapituasi penghitungan suara Pemilu 2024,” ujar Ketua KPU Banjar, M Nor Aripin usai rapat pleno terbuka, Rabu (6/3/2024).
“Adapun perolehan terbanyak yaitu Golkar, Gerindra, Nasdem, PPP, kemudian PKB dan seterusnya, dapat dilihat dari hasil pleno,” sambungnya.
Berikut prediksi potensi perolehan kursi tiap Dapil di Kabupaten Banjar
Dapil I meliputi Kecamatan Martapura:
Gerindra 14.965 suara 3 kursi
Golkar 9894 suara 2 kursi
PKB 8587 suara 1 kursi
PAN suara 5266 1 kursi
PKS 5039 suara 1 kursi
NasDem 4647 suara 1 kursi
PPP 4595 suara 1 kursi
Dapil II meliputi empat kecamatan yaitu Astambul, Aranio, Karang Intan, dan Martapura Timur.
Gerindra 13338 suara 2 kursi
Golkar 10435 suara 1 kursi
Nasdem 9700 suara 1 kursi
PPP 7786 suara 1 kursi
PKB 5692 suara 1 kursi
PAN 4564 suara 1 kursi
Demokrat 3669 suara 1 kursi
PBB 3522 suara 1 kursi
Dapil III meliputi empat kecamatan, yaitu Gambut, Tatah Makmur, Aluh Aluh, dan Beruntung Baru.
PPP 11.572 suara 2 kursi
Nasdem 7460 suara 1 kursi
Golkar 7448 suara 1 kursi
PKS 5943 suara 1 kursi
Gerindra suara 5666 1 kursi
PKB 5131 suara 1 kursi
Demokrat 3359 suara 1 kursi
Dapil IV meliputi tiga kecamatan, yaitu Martapura Barat, Sungai Tabuk, dan Kertak Hanyar.
Golkar 16.182 suara 2 kursi
Gerindra 9507 suara 1 kursi
NasDem 9075 suara 1 kursi
PAN 6287 suara 1 kursi
PKS 6018 suara 1 kursi
PKB 5661 suara 1 kursi
PPP 4551 suara 1 kursi
PDI-P 3792 suara 1 kursi
Dapil V meliputi 8 kecamatan, yaitu Simpang Empat, Sungai Pinang, Pengaron, Mataraman, Sambung Makmur, Paramasan, Telaga Bauntung, dan Cintapuri Darussalam.
NasDem 20.893 suara 3 kursi
Golkar 18.068 suara 2 kursi
Gelora 7.769 suara 1 kursi
Gerindra 6.005 suara 1 kursi
PKB 4810 suara 1 kursi
PAN 3631 suara 1 kursi
[…] BANJARMASIN – Kota Banjarmasin memiliki segudang tradisi dalam mengisi kegiatan dibulan Ramadhan, salah […]