NEWSWAY.ID, BANJARBARU – Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Said Abdullah Al kaff sudah menyatakan siap mendampingi HM Aditya Mufti Ariffin sebagai bakal calon Wakil Wali Kota dalam kontestasi Pilkada tahun 2014.

Bahkan dirinya juga sudah siap melepas status Aparatur Sipil Negara (ASN) yang sudah puluhan tahun digelutinya tersebut.

“Pensiun dini sudah diajukan secara resmi ke Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Banjarbaru,” jelasnya.

Kepastian Said mundur dari ASN setelah PKB memberikan SK pasangan Aditya-Said Abdullah untuk maju dalam kontestasi Pilkada 2024.

“Berkas penguduran diri saya sudah ada di BKPSDM, bertanda tangan dan materai. Insya Allah 1 Agustus keluar,” ujar Said Abdullah.
Sementara itu, Kepala BKPSDM Kota Banjarbaru, Gustafa Yandi saat dikonfirmasi membenarkan bahwa Said Abdullah sudah menyampaikan surat pengunduran diri sebagai ASN.
“Bunyi suratnya mundur sebagai ASN, dengan hak pensiun TMT 1 Agustus 2024. Beliau mengajukan tanggal 3 Juli 2024 yang lalu,” terangnya.
Gustafa Yandi juga menyampaikan bahwa Pertimbangan Teknis (Pertek) dari BKN sudah terbit pada tanggal 5 Juli 2024.
“Saat ini dalam proses penerbitan SK Wali Kota,” tandasnya.