Pemerintah Desa Lihung Kecamatan Karang Intan Salurkan Bantuan dalam Inovasi ‘Desa Pintar’

by
18 Juli 2024
Bantuan yang diberikan kepada warga Desa Lihung berupa 1 unit kursi roda untuk siswa SD penyandang disabilitas dan berprestasi dikelasnya (foto.ist/newsway.id)

NEWSWAY.ID, MARTAPURA – Pemerintah Desa Lihung, Kecamatan Karang Intan, meluncurkan inovasi ‘Desa Pintar’ dengan menyerahkan sejumlah bantuan yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2024.

~ Advertisements ~

Bantuan tersebut diserahkan kepada para penerima di ruang kelas SDN Karang Intan 2 pada Kamis (18/7/2024), dan dihadiri oleh perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), serta pihak sekolah.

~ Advertisements ~

Pambakal Desa Lihung, Aulia Rahman, melalui pesan WhatsApp pada Kamis (18/7/2024) sore, menjelaskan bahwa inovasi Desa Pintar ini sesuai dengan arahan Bupati Banjar, H Saidi Mansyur.

~ Advertisements ~

Arahan tersebut menekankan agar para pambakal mengelola dana desa dengan baik dan benar serta mengembangkan inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat.

~ Advertisements ~

Dalam program Desa Pintar, bantuan diberikan kepada warga Desa Lihung berupa satu unit kursi roda untuk siswa SD penyandang disabilitas yang berprestasi di kelasnya.

Selain itu, bantuan juga mencakup menyekolahkan anak yang putus sekolah setelah lulus SD tetapi tidak melanjutkan ke jenjang berikutnya.

Pemerintah desa juga menyediakan perlengkapan sekolah seperti seragam, tas, buku, dan lainnya, serta menanggung biaya pendaftaran sekolah dan iuran SPP.

“Melalui program Desa Pintar, kita membantu warga yang kurang mampu namun memiliki prestasi baik di bidang pendidikan. Tujuan utamanya adalah memajukan dunia pendidikan di desa kita,” ungkap Aulia.

Aulia menambahkan bahwa perhatian khusus juga diberikan kepada penyandang disabilitas berprestasi di desa tersebut untuk memotivasi semangat bagi yang lainnya.

Program ini merupakan bentuk perhatian khusus dari pemerintah desa terhadap pentingnya pendidikan, yang sejalan dengan salah satu misi Kabupaten Banjar di bidang pendidikan.

Inovasi Desa Pintar di Desa Lihung ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan memberikan dukungan kepada warga yang membutuhkan, sekaligus menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam mengelola dana desa secara inovatif dan bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog