BPBD Kotabaru Gelar Bimtek Trauma Healing Pasca Bencana

3 Desember 2024
Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kotabaru Dr Syamsul Adha, S Sos MS saat di wawancarai Insan media ( Foto : Sagustira/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, KOTABARU – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotabaru Melaksanakan Bimbingan Teknis Trauma Healing Pascabencana Tahun 2024 di Ballroom Lt. 4 Hotel Grand Surya, Senin (02/12/2024).

~ Advertisements ~

Acara dihadiri Kepala Pelaksana BPBD Kotabaru, Anggota BPBD, Kasie Trantif dan Staf Pulau Laut Kepulauan, Kasie Trantif dan Staf Pulau laut Selatan, Kasie Trantif dan Staf Pulau Laut Tg. Selayar, Kasie Trantif dan Staf Pulau laut Barat, Kaur dan Staf Desa Kec PL.Tg. Selayar, Kaur dan Staf Desa Kec. PL.Barat, Kaur dan Staf Desa Kec. PL.Selatan, Kaur dan Staf Desa Kec. PL. Kepulauan.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi Kotabaru Dr Syamsul Adha, S Sos MS mengatakan kegiatan ini selain itu juga, dalam rangka pemulihan korban bencana Trauma Healing menjadi salah satu kegiatan yang harus dilakukan.

~ Advertisements ~
Pemberian Materi dari Narasumber Trauma Healing Pascabencana Tahun 2024 ( Foto : Sagustira/newsway.co.id)

Ia menambahkan bahwa Trauma Healing adalah suatu proses pemberian bantuan berupa penyembuhan untuk mengatasi gangguan psikologis seperti kecemasan, panik, dan gangguan lainnya karena lemahnya ketahanan fungsi-fungsi mental yang dimiliki individu.

~ Advertisements ~

“Trauma Healing pada warga yang merasakan masa sulit akibat tertimpa bencana perlu untuk dilakukan. Hal ini dikarenakan mereka cenderung akan dihantui rasa cemas yang berlebihan apabila bencana tersebut datang kembali,” jelasnya.

Syamsul Adha juga memaparkan Trauma Healing dapat menjadi langkah rehabilitasi yang tepat bagi para korban bencana untuk bisa menyembuhkan diri dari tragedi memilukan pasca bencana.

“Peran Trauma Healing mampu mengalihkan pikiran buruk terhadap bencana agar warga tidak berlarut-larut dalam kesedihan serta bisa mengambil hikmahnya,” ucapnya.

Sambutan sekaligus membuka acara oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotabaru Hendra Indrayana, S STP M IP ( Foto : Sagustira/newsway.co.id)

Dalam prosedurnya, korban bencana alam melakukan kegiatan yang menyenangkan sehingga bisa melupakan trauma terhadap bencana.