NEWSWAY.CO.ID, BANJARBARU – Peristiwa berdarah terjadi di Kecamatan Cempaka tepatnya di Pumpung. Informasi yang diperoleh, dari perkelahian itu adanya korban yang meninggal dunia di lokasi.
Kejadian terjadi pada Minggu (30/11/2025) sekitar pukul 17.00 Wita. Nampak dari video, korban yang tewas ditutupi daun pisang oleh warga sekitar.
“Ambulance sudah di lokasi perihal orang berkelahi menggunakan senjata tajam di Pumpung,” sebut pria di video.
Untuk saat ini, belum diketahui kronologi maupun orang yang terlibat dalam perkelahian berdarah itu.
Pihak Kepolisian dari Polsek Cempaka juga belum memberikan keterangan terkait kejadian tersebut. (nw)
