NEWSWAY.ID, BANJARBARU – Drainase kawasan Jalan Golf, Landasan Ulin, Kota Banjarbaru yang dikeluhkan warga sekitar karena mampet akhirnya dibersihkan oleh Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banjarbaru Senin (5/2/24).

Dengan pembersihan tersebut air tidak lagi menggenangi ruas jalan seusai turun hujan.Salah Seorang warga Jalan Gotong Royong, Kecamatan Landasan Ulin, Suharmanto mengaku senang dengan pembersihan itu.

Ia mengaku tidak khawatir lagi depan warungnya tergenang air saat musim hujan.

“Saya jualan di Jalan Golf ini sudah lama, setiap hujan pasti air menggenang di depan warung. Saya harus kasih pembatas pakai ban bekas biar airnya tidak dilewati kendaraan,” katanya Selasa (6/2/24) pagi.

Hal senada juga disampaikan Hj Hamidah warga Jalan Pelita Landasan Ulin, Kota Banjarbaru.
Penjual snack itu mengaku sangat berterimakasih drainase depan warungnya sudah dibersihkan.
“Terimakasih setelah diberitakan beberapa waktu lalu langsung direspon pemerintah. Semoga kedepan di sepanjang Jalan golf dibuat drainase,” ujarnya.
Sementara itu Kepala Bidang (Kabid) Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR Muhammad Deny Pramuji saat dihubungi mengatakan pihaknya melakukan pembersihan drainase dengan program penaganan darurat.
“Kami menyisir semua drainase yang ada di Jalan Golf untuk dibersihkan endaoan tanah dan kotoran lain. Ini adalah kegiatan yang bersifat darurat untuk merespon keluhan masyarakat,” terang Deny kepada Newsway.id Senin (5/2/24) siang via saat dikonfirmasi melalui whatshapp.
Deny juga mengakui, selain karena tersumbatnya saluran drainase yang ada, sebagian kawasan Jalan Golf memang masih banyak yang belum ada drainasenya.
Saat ditanya apakah ada wacana untuk pembuatan saluran darinase yang belum ada? Deny mengaku pihaknya masih mempelajari hal tersebut.
“Pasalnya Jalan Golf statusnya milik Provinsi, saat ini fokus kita adalah pembersihan dulu,” pungkasnya.
[…] BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin memberikan piagam penghargaan kepada 607 pejabatnya […]
[…] BANJARBARU – Dapur milik M Saleh (53 tahun) warga RT 1, RW 1, Kelurahan Sungai Tiung, seberang Masjid […]