Bawaslu Gelar Apel Siaga, Ini Pesannya

by
11 Februari 2024
Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin (Baju Putih) foto bersama dengan seluruh peserta Apel Siaga menjelang Pemilu 2024 yang dilaksanakan oleh Bawaslu Kota Banjarbaru. (Foto : Otto/newsway.id)

NEWSWAY.ID, BANJARBARU – Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu) Kota Banjarbaru menggelar Apel Siaga Pengawasan masa tenang, Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu 2014 di lapangan Murdjani Minggu (11/2/24) sore.

~ Advertisements ~

Ketua Bawaslu Kota Banjarbaru, Nor Ikhsan mengatakan, apal siaga tersebut melibatkan sebanyak 450 peserta petugas pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari seluruh Kecamatan se-Kota Banjarbaru.

~ Advertisements ~

“Kami menggelar kegiatan apel ini bertujuan untuk menunjukkan bahwa Bawaslu Kota Banjarbaru berkomitmen dalam pengamanan pemilu 2024. Selain itu juga memastikan bahwa masa tenang jangan sampai masyarakat melakukan provokasi maupun menyebar berita hoax yang memicu gesekan di masyarakat,” ucapnya seusai acara.

~ Advertisements ~

Ikhsan juga menjelaskan pihaknya terus melakukan operasi cyber untuk memastikan para peserta pemilu maupun pendukungnya tidak melakukan kampanye dimasa tenang.

~ Advertisements ~

“Kami terus melakukan pemantauan disemua media sosial, harapan kmi masyarakat maupun peserta pemilu bisa menggunakan media sosial dengan bijak, tidak melakukan provokasi,” ucapnya lagi.

Sementara itu, Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kusumah melalui amanatnya yang dibacakan Wakapolres, Kompol Winda Adhiningrum mengatakan bahwa pihaknya menyiapkan 338 personel yang akan ditugaskan di TPS.

“Petugas siap mengamankan jalanya tahapan pemungutan suara, selain itu bapak Kapolres juga mengimbau agar masyarakat bijak dalam bermedia sosial, untuk menciptakan Pemilu yang jujur, adil, aman dan damai,” terangnya.

Sementra itu Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin mengharapkan Pemilu 2024 berjalan dengan damai.

“Ciptakan Pemilu di Banjarbaru yang berintegritas, tertib, santun, jujur serta adil,” ucapnya.

Aditya juga mengimbau agar masyarakat menjaga ketertiban dan keamanan pada masa tenang, ia juga mengharapkan pada masa tenang masyarakat untuk menahan diri.

“Masa kampanye sudah berakhir, jangan sampai masyarakat maupun para kontestan tetap melakukan bentuk kampanye. Tentunya agar tidak memicu perpecahan dimasa tenang hingga hari pemungutan suara,” pesannya.

Wali Kota juga berpesan, apabila ada kontestan yang melanggar ketentuan masa tenang dan ada yang melaporkan untuk menindak sesuai aturan yang berlaku.

“Bila ada yang melanggar, silahkan Bawaslu menindak, sebab aturannya pasti ada,” katanya tegas.

2 Comments

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog