Curi Motor di Depan Percetakan, Buruh Serabutan Dibekuk Polisi Banjarbaru

14 Januari 2026
Kendaraan Yang Dicuri Pelaku Langsung Diserahkan Kepada Korban. (Foto: Ari/Newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, BANJARBARU – Seorang buruh serabutan berinisial A alias Acep (25) diamankan jajaran Polsek Banjarbaru Utara setelah melakukan pencurian satu unit sepeda motor di wilayah Kelurahan Loktabat Utara, Kecamatan Banjarbaru Utara.

Aksi pencurian tersebut menimpa sepeda motor Honda Supra Fit warna orange hitam tahun 2006 dengan nomor polisi DA 2471 CW, milik Faulina Anamy. Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp5 juta.

Peristiwa pencurian terjadi di halaman depan Toko Percetakan Duta Borneo Design, Jalan Karang Anyar 2, RT 00 RW 00, Kelurahan Loktabat Utara. Pelaku beraksi seorang diri dengan menggunakan sepeda motor Yamaha Mio warna biru sebagai sarana.

Disampaikan Kapolres Banjarbaru AKBP Pius X Febry Aceng Loda saat konferensi pers Rabu (14/1/2026), pelaku melakukan pencurian dengan cara merusak kunci kontak sepeda motor menggunakan kunci “T” yang telah dipersiapkan sebelumnya. Setelah berhasil membuka kunci setang, motor tidak dapat dihidupkan sehingga pelaku mendorong kendaraan tersebut dengan berjalan kaki menuju tempat tinggalnya.

“Pelaku baru satu kali melakukan aksi pencurian tersebut. Motor rencananya akan dijual dan hasilnya digunakan untuk kebutuhan sehari-hari,” ucapnya.

Setelah menerima laporan dari korban, Tim Reskrim Polsek Banjarbaru Utara langsung melakukan penyelidikan. Pelaku akhirnya berhasil diamankan tidak jauh dari lokasi kejadian, tepatnya di sekitar Masjid Quba, Jalan Karang Anyar 2.

Dari hasil pemeriksaan, diketahui pelaku merupakan warga asal Pandeglang, Provinsi Banten, yang saat ini tinggal di wilayah Kelurahan Sungai Besar, Kecamatan Banjarbaru Selatan. Polisi menyebutkan, motif pelaku melakukan pencurian karena membutuhkan uang.

Saat ini, pelaku telah diamankan di Polsek Banjarbaru Utara untuk menjalani proses hukum lebih lanjut sesuai ketentuan yang berlaku. (nw)

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog