Disdukcapil Kabupaten Banjar Raih Juara III Dukcapil Award 2025 se-Kalsel, Komitmen Tingkatkan Pelayanan

16 Desember 2025
Disdukcapil Banjar raih peringkat III Dukcapil Award 2025 dari Provinsi Kalsel (Foto : Disdukcapil Banjar/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, MARTAPURA – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Banjar berhasil meraih Juara III pada Dukcapil Award 2025, ajang penilaian kinerja Dukcapil se-Kalimantan Selatan. Acara digelar oleh Dukcapil Provinsi Kalsel dui Banjarbaru, Rabu (10/12/2025) lalu.

Plt Kepala Disdukcapil Kabupaten Banjar, Hayatun Nupus menyampaikan rasa syukur atas pencapaian tersebut. Menurutnya, prestasi ini menunjukkan peningkatan kinerja dibandingkan tahun sebelumnya.

“Tahun kemarin kami masih di posisi harapan dua. Alhamdulillah, tahun ini naik menjadi juara tiga. Ini sebuah peningkatan bagi kami,” ucapnya saat ditemui di Ruangannya, Selasa (16/12/2025).

Dukcapil Award menilai seluruh kinerja Dukcapil, termasuk kepemilikan dokumen kependudukan, inovasi pelayanan dan kualitas administrasi kependudukan.

Dalam ajang ini, Kota Banjarmasin meraih peringkat pertama, diikuti Kabupaten Tanah Bumbu di posisi kedua dan Kabupaten Banjar di peringkat ketiga.

Selain itu, posisi harapan diberikan kepada kabupaten lain, yakni:

Harapan 1: Kabupaten Tanah Laut
Harapan 2: Kabupaten Tapin
Harapan 3: Kabupaten Tabalong

“Bagi kami, ini sudah merupakan prestasi yang patut disyukuri, karena Kabupaten Banjar bisa bersaing dan masuk tiga besar,” ujar Nupus.

Ia berharap, capaian ini menjadi motivasi seluruh jajaran Disdukcapil Kabupaten Banjar untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Mudah-mudahan tahun depan bisa meningkat lagi,” pungkasnya.(nw)

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog