NEWSWAY.CO.ID, KOTABARU – Upaya mendukung daya saing industri kecil dan menengah (IKM) terus dilakukan oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi (Perindagkop) Kabupaten Kotabaru.
Plt Kepala Bidang UMKM Joni Fahamsyah menyampaikan, hingga saat ini sebanyak 52 pelaku usaha kecil menengah (UKM) telah diproses untuk mendapatkan sertifikasi halal.
“Program sertifikasi halal ini merupakan bagian dari mandat nasional. Tim kami bekerja sama dengan MUI, Kemenag, Polres, dan Kejaksaan untuk memastikan produk UKM memiliki legalitas yang jelas dan meningkatkan kepercayaan masyarakat,” ujar Joni dalam wawancaranya, Senin (10/11/25).
Menurut Joni, strategi utama dalam mendorong pembangunan IKM dengan memberikan pendampingan legalitas dan sertifikasi. Dengan adanya sertifikat halal, produk lokal memiliki peluang lebih besar untuk bersaing di pasar regional maupun nasional.
Selain itu, Dinas Perindagkop juga aktif berkolaborasi dengan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dalam menggelar berbagai pameran, baik di Kotabaru maupun di luar daerah. Beberapa produk kerajinan bahkan telah dipasarkan secara online dan mulai dikenal di tingkat nasional.
“Kami juga mengadakan pelatihan kerajinan berbasis bahan lokal, seperti pandan laut, agar produk khas Kotabaru memiliki nilai tambah dan daya tarik tersendiri,” jelasnya.
Menariknya, Dinas Perindagkop juga menjalin kerja sama dengan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kotabaru. Produk hasil karya warga binaan, seperti kerajinan tangan, pakaian sesirangan, hingga makanan ringan, telah dipamerkan dalam berbagai event, termasuk di Banjar, Jakarta, dan Batam.
“Kami ingin memberi kesempatan agar produk binaan Lapas ikut maju. Tahun lalu kami memberikan bantuan alat bengkel, dan tahun ini ada usulan tambahan mesin bordir. Beberapa warga binaan bahkan kami libatkan langsung dalam pelatihan,” ungkap Joni.
Ke depan, Dinas Perindagkop Kotabaru menargetkan agar IKM di Kotabaru mampu menjadi motor penggerak ekonomi daerah. Dukungan berupa pelatihan, fasilitasi pameran, dan bantuan alat produksi akan terus ditingkatkan.
“Kami berusaha agar IKM Kotabaru tidak hanya bertahan, tetapi juga mampu bersaing. Dengan legalitas, sertifikasi halal, dan dukungan penuh pemerintah, kami yakin produk lokal bisa mengangkat ekonomi masyarakat,” tutup Joni Fahamsyah.(nw)
Reporter : Rizal
