DPRD Balangan Sambut Positif Program Makan Bergizi Gratis untuk Pelajar

by
9 Desember 2025
Ketua Komisi II DPRD Balangan, Hj Sri Huriyati. (Foto: istimewa/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, BALANGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan memberikan apresiasi terhadap terlaksananya program Makan Bergizi Gratis (MBG) di sejumlah sekolah. Program nasional ini menyasar peserta didik dari jenjang SD, SMP hingga SMA di wilayah Balangan.

Ketua Komisi II DPRD Balangan Sri Huriyati, mengapresiasi langkah Badan Gizi Nasional (BGN) yang telah melaksanakan program tersebut dengan baik. Ia berharap kegiatan ini terus berjalan lancar dan aman.

“Ini adalah langkah nyata pemerintah dalam meningkatkan gizi anak-anak sekolah. DPRD tentu mendukung penuh pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Balangan,” ujar Sri, Selasa (9/12/2025).

Srikandi PPP ini juga menekankan pentingnya penyedia makanan memperhatikan aspek kebersihan serta memastikan bahan pangan yang digunakan aman dan berkualitas. Menurutnya, hal ini sangat penting untuk menjaga kesehatan siswa sebagai penerima manfaat program.

“Kami ingin program ini berkelanjutan. Manfaatnya sangat besar bagi anak-anak agar mereka tumbuh sehat dan memiliki semangat belajar tinggi,” tambahnya.

Program Makan Bergizi Gratis merupakan salah satu program prioritas nasional Presiden Prabowo Subianto, yang bertujuan meningkatkan status gizi anak sekaligus mendukung pendidikan berkualitas bagi pelajar di seluruh Indonesia.

“Jadi kita harus mendukung program bapak Presiden demi meningkatkan status gizi anak dan kualitas pendidikan di Indonesia,” tegas Sri. (nw)

Reporter : Nasrulah

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog