Gebyar PBB-P2 2025: Bukti Kesadaran Wajib Pajak Meningkat, PAD Kotabaru Tembus Rp 4 Miliar Lebih

by
26 November 2025
Gebyar PBB-P2 yang digelar di Hotel Grand Surya ( Foto IST/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, KOTABARU – Pemerintah Kabupaten Kotabaru mencatat pencapaian spektakuler dalam penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) tahun 2025. Realisasi penerimaan ini melampaui target yang ditetapkan, menunjukkan peningkatan signifikan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Keberhasilan ini ditandai melalui Aksi Panutan dan Gebyar PBB-P2 yang digelar di Hotel Grand Surya, Selasa (25/11/2025). Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Syairi Mukhlis, Kepala Bapenda Kotabaru Rony Hendrayadi selaku Ketua Pelaksana, didampingi Kabid Pengembangan Bapenda Eko Syarifani Fahmi, serta jajaran SKPD, camat, dan kepala desa.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Bapenda Kotabaru sekaligus selaku Ketua Pelaksana Kegiatan, Rony Hendrayadi, menegaskan bahwa PBB-P2 merupakan salah satu sumber utama Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang berperan penting mendukung pembangunan, pelayanan publik, dan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, kepatuhan wajib pajak menjadi kunci keberhasilan.

Kegiatan tahun ini mengusung tema “Spirit of Contribution: Wujudkan Keteladanan, Semarakan Kepatuhan” sebagai dorongan moral untuk menumbuhkan budaya taat pajak di kalangan masyarakat dan pejabat.

Hingga 21 November 2025, realisasi penerimaan PBB-P2 Kotabaru mencapai Rp 4.171.393.443 (empat miliar seratus tujuh puluh satu juta tiga ratus sembilan puluh tiga ribu empat ratus empat puluh tiga rupiah) atau 125,73% dari target Rp 3.317.614.113 (tiga miliar tiga ratus tujuh belas juta enam ratus empat belas ribu seratus tiga belas rupiah).

“Pencapaian ini melampaui target triwulan III dan menjadi bukti kerja keras seluruh pihak, mulai dari pemerintah daerah, perangkat kecamatan dan desa, hingga kesadaran masyarakat sebagai wajib pajak,” jelas Rony.

Sebagai bentuk apresiasi, pemerintah daerah memberikan penghargaan Panutan PBB-P2 Terbaik 2025 kepada wajib pajak yang membayar lebih awal, berkontribusi terbesar, serta desa/kecamatan dengan pelunasan terbaik.

Wakil Bupati Syairi Mukhlis menyampaikan rasa syukur atas capaian ini. “Alhamdulillah, target kita sudah tembus di angka Rp4 miliar lebih. Ini hasil kerja sama seluruh stakeholder dan antusiasme masyarakat yang sangat tinggi. Hasil pajak ini akan dikembalikan kepada masyarakat dalam bentuk program pembangunan nyata,” ujarnya.

Ia menambahkan, pemerintah daerah akan terus menggali potensi PAD agar tidak bergantung pada transfer pusat. “Harapan kami, Kotabaru semakin maju, berkeadilan, dan berkelanjutan,” tegasnya.

Dengan capaian luar biasa ini, Gebyar PBB-P2 2025 menjadi momentum kebersamaan dalam membangun budaya taat pajak demi kesejahteraan masyarakat Kotabaru.(nw)

Reporter : Rizal

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog