NEWSWAY.CO.ID, BANJARBARU – Dalam rangka menyukseskan Haul Ke-20 Abah Guru Sekumpul tahun 2025, Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Muhidin, menggratiskan layanan transportasi Bus Trans Banjarbakula di semua koridor selama satu pekan, mulai 1 hingga 7 Januari 2025.


Kebijakan ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kalsel, M Fitri Hernadi.



Menurutnya, langkah ini merupakan bentuk dukungan pemerintah untuk memudahkan para jemaah yang ingin menghadiri acara haul yang digelar di Sekumpul, Martapura.


“Kami dari pemerintah selalu siap memberikan pelayanan terbaik demi kelancaran dan kesuksesan acara haul ini,” ujar Fitri di Banjarmasin, Rabu (1/1/2025).

Mempermudah Mobilitas Jemaah
Layanan gratis Trans Banjarbakula ini diharapkan dapat membantu jemaah dari berbagai daerah untuk datang ke lokasi haul tanpa kesulitan transportasi.
Bus akan beroperasi secara normal di semua koridor, menghubungkan berbagai wilayah di Banjarbakula (Banjarbaru, Banjar, Banjarmasin, Barito Kuala, dan Tanah Laut).
“Kami harap dengan digratiskannya angkutan ini, semakin banyak jemaah yang dapat menghadiri haul, baik dari dalam maupun luar daerah,” tambah Fitri.
Haul Abah Guru Sekumpul merupakan salah satu acara keagamaan terbesar di Kalimantan Selatan yang selalu menarik ratusan ribu hingga jutaan jemaah dari berbagai wilayah.
Pemerintah daerah memastikan berbagai fasilitas, termasuk transportasi, disiapkan untuk mendukung kelancaran acara ini.