Gustafa Yandi Jabat PJ Sekda Kota Banjarbaru, Gantikan Muhamad Farhani

by
27 Desember 2024
Drs Gustafa Yandi mengambil sumpah jabatan sebagai Pj Sekda Kota Banjarbaru. (Foto : Suroto/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin melantik Dr Gustafa Yandi sebagai Pj Sekretaris Daerah setelah berakhirnya masa tugas Muhammad Farhani sebagai Pj Sekda, yang telah menjabat sejak 26 September 2024 di aula Gawi Sabarataaan, Jumat (27/12/2024).

~ Advertisements ~

Pelantikan tersebut sesuai dengan Surat Keputusan Wali Kota Banjarbaru Nomor 800.1.3/1578/BKPSDM tertanggal pada 27 Desember 2024.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Wali Kota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin mengatakan penempatan pejabat dalam menduduki jabatannya bukan suatu proses yang mudah dan sederhana, pasalnya menurut dia, hal tersebut sangat penting dan penuh pertimbangan, karena menyangkut pengambilan keputusan yang tepat.

~ Advertisements ~

“Sebabgai motor penggerak organisasi yang diambil oleh pemerintah maka perlu keputusan yang tepat dalam menentukan siapa yang akan menjabat. Sebabgai pehabat yang senor dengan pangkat 4D saya percaya bahwa beliau mampu menjalankan tugas yang diemban penuh dedikasi dan profesionalisme,” jelasnya..

~ Advertisements ~

Aditya juga berpesan agar Pj yang baru bisa meningkatkan dan menjalankan amanah ini dengan sungguh-sungguh untuk menjadi suritauladan bagi ASN yang ada di lingkup pemerintah daerah Kota Banjarbaru.

“Sebagai ASN dengan jabatan tertinggi bukan tugas ringan, sebagai pejabat yang menduduki jabatan karir tertinggi harus bisa menjaga kondusifitas semua aparatur pemerintah. Harapannya tentunya bisa lebih meningkatkan kembali pelayanan terhadap masyarakat,” tambahnya.

Orang nomor satu di Banjarbaru itu juga berharap Pj Sekda yang baru bisa membangun semua ASN sebagai mintra kerja tidak ada unsur pilih kasih kepada siapapun.

Sementara itu Pj Sekda Kota Banjarbaru yang juga menjabat Kepala BKPSDM, Dr Gustafa Yandi siap menjalankan amanah yang baru diberikan Wali Kota menjadi Pj Sekda menggantikan Muhammad Farhani.

“Saya harus melaksanakan amanah dengan sebaik-baiknya karena kedepan banyak sekali tugas harus dilaksanakan. Oleh sebab itu tentunya kami minta dukungan dari semua pihak agar program pertama yang sudah dicanangkan ini bisa dilaksanakan dengan baik,” terangnya.

Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin menyaksikan serah terima jabatan Pj Sekda Kota Banjarbaru dari Muhammad Farhani krpada Dr Gustafa Yandi. (Foto : Suroto/newsway.co.id)

Gustafa Yandi juga berjanji untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat maupun pegawai di lingkup Pemko Banjarbaru.

“Untuk peningkatan pelayanan apa yang akan dilakukan tentunya kita harus pegang pada standar, karena berpegang pada standar tentunya juga diikuti dengan kemampuan sumber daya aparaturnya. Kemampuan sebagai aparatur kita tingkatkan dari sisi kompetensinya agar pelayanan publik tidak terganggu,” jelasnya.

Sementara itu Muhammad Farhani mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) selama masa jabatannya.

Ia menyampaikan bahwa tugas yang diembannya selama tiga bulan tersebut berjalan lancar berkat kebersamaan dan kerjasama yang baik antara seluruh pihak.

“Alhamdulillah, segala kebersamaan yang telah kami laksanakan dan tugas-tugas yang diberikan, alhamdulillah berjalan dengan lancar. SKPD-SKPD juga banyak membantu dalam pelaksanaan tugas kami,” ujar Farhani.

Ia juga mengharapkan agar Sekda yang baru, dapat menjalankan amanah dengan baik dan diberikan kemudahan oleh Allah SWT dalam tugasnya.

“Secara pribadi saya meminta maaf kepada seluruh masyarakat Kota Banjarbaru, khususnya kepada jajaran Pemkot Banjarbaru, apabila selama masa tugas terdapat kesalahan atau hal yang kurang berkenan. Kami beserta istri dan anak-anak memohon maaf apabila selama bertugas ada yang tidak berkenan,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan