Haul Siti Khadijah dan Sayyid Muhammad Alwi Al-Maliki Al-Hasani: Mengenang dan Mendoakan Sosok Mulia

22 Maret 2025
Masyarakat Pantai Hambawang menggelar acara Haul Almarhumah Siti Khadijah, istri pertama Nabi Muhammad SAW, dan Sayyid Muhammad Alwi Al-Maliki Al-Hasani yang bertempat di mesjid At - taubah Pantai Hambawang, Kecamatan Labuan Amas Selatan, Jumat (21/3/2025) . (Foto : Ist / Newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, BARABAI – Masyarakat Pantai Hambawang menggelar acara Haul Almarhumah Siti Khadijah, istri pertama Nabi Muhammad SAW, dan Sayyid Muhammad Alwi Al-Maliki Al-Hasani yang bertempat di mesjid At – taubah Pantai Hambawang, Kecamatan Labuan Amas Selatan, Jumat (21/3/2025) .

~ Advertisements ~

Acara ini bertujuan untuk mengenang jasa dan perjuangan keduanya dalam Islam serta memperkuat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Acara haul diawali dengan pembacaan maulid dan tahlil yang dipimpin oleh santri ikatan santri dalpa barabai (Isbar).

Suasana khidmat terasa ketika lantunan shalawat bergema, mencerminkan kecintaan umat kepada Rasulullah SAW dan keluarganya.

Kemudian, Guru Syarwani menyampaikan ceramah agama yang membahas tentang kehidupan Siti Khadijah, perannya dalam mendukung dakwah Rasulullah serta teladan kesabaran dan pengorbanannya.

Selain itu, beliau juga mengulas tentang kehidupan Sayyid Muhammad Alwi Al-Maliki Al-Hasani, seorang ulama besar yang dikenal dengan keilmuannya dan perjuangannya dalam menyebarkan ajaran Islam.

Dalam ceramahnya, Guru Syarwani juga menyampaikan pesan kepada masyarakat yang hadir.

“Alhamdulillah, kalian yang dapat mengikuti acara ini adalah orang-orang pilihan Allah. Mari kita manfaatkan bulan Ramadan ini dengan memperbanyak shalawat kepada Nabi Muhammad SAW,” pesannya.

Beliau juga memberikan apresiasi kepada para ashab yang setiap tahun menginisiasi acara haul ini.

“Berkat usaha dan kerja keras mereka, kita bisa terus melaksanakan kegiatan ini dengan penuh keberkahan,” tambahnya.

Haul Siti Khadijah dan Sayyid Muhammad Alwi Al-Maliki Al-Hasani ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meneladani nilai-nilai perjuangan dan keikhlasan mereka, serta semakin mempererat hubungan antar sesama dalam masyarakat.

Ketua panitia pelaksana, Khairullirahim, menyampaikan harapannya agar haul ini tidak hanya menjadi ajang mengenang tetapi juga sarana untuk memperkuat iman dan kesadaran akan pentingnya agama dalam kehidupan sehari-hari.

“Semoga acara ini semakin mempererat persaudaraan kita dan meningkatkan kecintaan kepada Rasulullah serta keluarganya,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog