Pelaku Pembobol Sekolah Terungkap Setelah Jaket Tertinggal di Lokasi

by
18 September 2024
Pelaku pencurian keyboard di sekolah dihadirkan dalam gelar perkara di Mapolres Bantul (Foto Dokumentasi Humas Polres Bantul/ newsway.id)

NEWSWAY.ID, YOGYAKARTA – Dua pelaku pencurian dengan pemberatan (curat) di SMP Taman Dewasa I Dlingo, Bantul, DIY berhasil diringkus polisi.

~ Advertisements ~

Pelaku pencurian ini terungkap setelah polisi mengamankan barang bukti berupa jaket milik pelaku yang tertinggal di lokasi.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry menyampaikan, dua pelaku curat yang diamankan yakni AS (23) dan ARF (24).

~ Advertisements ~

Keduanya merupakan warga Dlingo, Bantul, tidak jauh dari lokasi pencurian.

~ Advertisements ~

“Keduanya terbukti membobol sekolah dan mengambil sebuah keyboard di dalamnya,” kata Jeffry, Rabu (18/9/2024).

Dijelaskan Jeffry, pencurian ini dilakukan kedua pelaku pada 3 September 2024. Mereka beraksi dengan merusak pintu ruangan kepala sekolah dan pintu tata usaha juga mencongkel pintu ruang guru.

“Dalam peristiwa ini, diketahui sebuah keyboard merk Yamaha PSR 3000 seharga Rp 6.000.000 hilang,” imbuh Jeffry.

Pihak sekolah kemudian melaporkan peristiwa pencurian ini ke Polsek Dlingo dan langsung ditindaklanjuti petugas.

Hasilnya, petugas berhasil mengamankan sebuah jaket berwarna biru milik pelaku yang tertinggal di lokasi pencurian.

“Setelah dilakukan penyelidikan, terungkap pemilik jaket tersebut sehingga langsung dilakukan penangkapan. Pelaku juga telah mengakui perbuatannya membobol sekolah,” terang Jeffry.

Agar kejadian serupa tidak terulang, Jeffry meminta pihak sekolah lebih berhati-hati. Sekolah diimbau memperkerjakan petugas keamanan, menyimpan barang berharga dengan aman serta memasang CCTV.