Pemkab Balangan Gencarkan Penguatan Riset dan Inovasi Melalui Seminar Akademik

by
20 November 2025
Asisten II Setda Balangan, Ir. Tuhalus memberikan sambutan pada seminar internasional bertema riset dan inovasi. (Foto:istimewa/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, BALANGAN – Pemerintah Kabupaten Balangan kembali menunjukkan komitmennya dalam mendorong peningkatan kualitas inovasi dan penelitian melalui penyelenggaraan seminar akademik yang melibatkan pakar dari berbagai daerah maupun luar negeri, serta mahasiswa dari beragam perguruan tinggi. Kegiatan ini berlangsung di Aula Gedung Budaya Balangan pada Kamis (20/11/2025).

Seminar tersebut dihadiri oleh Asisten II Setda Balangan Ir. Tuhalus, bersama perwakilan Kodim 1001 HSU–Balangan, Kepala Dinas Pendidikan, anggota DPRD, dan peserta yang terdiri dari mahasiswa serta para penggiat penelitian. Kehadiran para pemateri dari luar daerah menjadi nilai tambah dalam memperkaya perspektif mengenai penguatan inovasi berbasis riset.

Dalam sambutannya, Ir. Tuhalus menekankan penelitian dan inovasi merupakan kunci pembangunan daerah yang berkelanjutan. Menurutnya, ide-ide baru tidak hanya perlu dikembangkan, tetapi juga harus diterapkan melalui riset yang terarah dan relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Ia juga menyoroti pentingnya kiprah mahasiswa dalam menghasilkan karya ilmiah yang dapat menjawab tantangan zaman. Melalui kegiatan seperti ini, Tuhalus berharap motivasi mahasiswa semakin meningkat untuk lebih produktif dalam dunia akademik.

“Melalui konferensi ini, Balangan memiliki kesempatan besar untuk memperkenalkan kekayaan budaya lokal, seperti Rancah Mampulang dan Festival Budaya Maratus, kepada peserta dari luar daerah,” ujarnya.

Tuhalus turut menyampaikan bahwa Pemkab Balangan telah memberikan dukungan nyata kepada dunia pendidikan, salah satunya melalui program Beasiswa 1000 Sarjana bagi mahasiswa ber-KTP Balangan. Ia berharap program tersebut menjadi pendorong meningkatnya kompetensi generasi muda, baik di sektor pendidikan maupun penelitian.

Selain itu, Tuhalus menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Balangan terus mengembangkan inovasi pada berbagai sektor pelayanan publik. Saat ini, Balangan berada pada posisi lima besar daerah dengan peningkatan inovasi terbaik di tingkat provinsi, dan pihaknya menargetkan capaian yang lebih tinggi pada tahun 2026.

Dengan adanya seminar ini, Pemkab Balangan berharap lahir lebih banyak hasil riset yang aplikatif serta inovasi yang dapat menunjang pembangunan daerah secara berkelanjutan. (nw)

Reporter : Nasrulah

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog