Polres Siap Gelar Operasi Keselamatan Intan 2024, Ini Sasarannya

by
4 Maret 2024
Wakapolres Banjarbaru Kompol Winda Adhiningrum memasangkan pita kepada salah satu perwakilan pelajar yang akan ikut terlibat dalan kegiatan Operasi Keselamatan Intan 2024. (Foto : Humas Polres Banjarbaru/newsway.id)

NEWSWAY.ID, BANJARBARU – Polres Banjarbaru melaksanakan apel persiapan Operasi Keselamatan Intan 2023 (OKI) yang dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia mulai (4-17/3/2024).

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Dalam rangkaian kegiatan apel juga dilaksanakan Ikrar Keselamatan Berlalu – lintas tahun 2024 di lapangan hijau Polres pada Jumat (1/3/2024) sore.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Wakapolres Banjarbaru, Kompol Winda Adhiningrum, mengatakan bahwa kegiatan Operasi Keselamatan Intan melibatkan banyak elemen, masyarakat dan pelajar.

~ Advertisements ~

“Kami melibatkan 95 personil untuk kegiatan ini. Diharapkan masyarakat tertib lalu – lintas, siapkan surat – surat kendaraan, pakai helm juga taati rambu – rambu lalu – lintas,” ujarnya seusa apel.

~ Advertisements ~

Winda juga mengatakan pihaknya juga akan mulai mengaktifkan ETLE mobile untuk kegiatan tersebut yang dibawa oleh petugas lalu – lintas.

“Sistem tilang ETLE mobile in akan dibawa oleh anggota ke titik – titik  yang ditentukan di Kota Banjarbaru. Sasarannya antara lain, lampu strobo yang dipasang selain dimobil yang semestinya, termasuk sirine dan knalpot yang tidak sesaui spek,” tambahnya.

Selain itu Winda juga mengatakan sasaran lain adalah over dimensi atau over loading (Odol).

“Untuk penindakan dilakukan di lapanagn, akan diberikan surat peringatan oleh petugas, tetapi untuk tilang dilakukan dengan sistem ETLE,” pungkasnya.

Terpisah salah seorang warga Jalan Golf Banjarbaru, Proboyasti (23 tahun) mengaku sangat mendukung kegiatan tersebut.

“Bagus, jadi masyarakat akan lebih berhati – hati dalam berkendara, sebab saat ini kadang yang sudah hati – hati malah jadi korban kecelakaan para pengendara yang ugal – ugalan,” terang mahasiawi smeater akhir Unlam tersebut.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog