Ratusan Peserta ikut Ramaikan Ramadan Night Healty Run 5K Kotabaru

8 Maret 2025
Para peserta lari Night Healty Run 5 K saat melintasi salah satu rute yamg sudah ditentukan..(Foto : Sagustira/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, KOTABARU – Ramadan Night Healty Run 5K Kali ini Sukses terselenggara oleh Komunitas Pura-Pura Run Kabupaten Kotabaru Jumat (7/03/2025).

~ Advertisements ~

Sekitar 220 peserta terdaftar mengikuti kegiatan tersebut, kegiatan yang dilaksnakan pada malam hari itu Star dan Finis di Eks Kantor Bupati Kotabaru.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Ketua Komunitas Pura-pura Run, G. Eko Saputra mengatakan, bulan Ramadan tidak membuat kita malas berolahraga dikarenakan puasa.

~ Advertisements ~

Untuk itu pihaknya tergerak untuk melaksanakan kegiatan rutin berolahraga yaitu Night Healty Run 5K (Lari Sehat Malam Hari 5K).

~ Advertisements ~

“Untuk acara Night Healty Run 5K dilaksanakan setiap malam ramadan, dan tahun ini berbeda. Kami akan merangkul semua Komunitas Run yang ada di Kotabaru, seperti Pura-Pura Run, Indorunners Kotabaru, Pelari Instan Kotabaru, dan lainnya, dengan tujuan silaturahmi untuk para pencinta Run,” ucapnya.

G. Eko Saputra, menjelaskan kegiatan lari bersama ini ternyata diminati oleh masyarakat cukup antisias, bahkan dari target 100 peserta harusenambah kuota 220 karena antusiasme yang tinggi.

“Dari 220an peserta, hampir 40 persen kalangan anak muda dan 60 persen 35 tahun keatas,” tegasnya.

Salah satu peserta, Iqbal Mahendra Kapten Komunitas Indorunners Kotabaru mengatakan kegiatan tersebut sangat menarik dan bisa menjadi ajang silaturahmi para komunitas lari.

“Ini sangat menarik dan membantu kami-kami penghoby lari juga menjadi ajang silaturahmi para pelari dari semua komunitas,” ucapnya.

Untuk.diletahui rute Ramadan Night Healty Run 5K minggu ini, star dari Eks Kantor Bupati Kotabaru menuju Jalan H Agus Salim memutar ke Arah Polres Kotabaru terus ke Arah Persimpangan Irama lurus sampai Jalan M Alwi.

Dari jalan M Alwi kemudian berbelok ke Jalan Taman Melati berbelok belakang SMPN 1 Kotabaru kemudian menuju ke arah keluar jalan Nusa Indah dan menuju Ke Jalan Veteran lurus sampai ke arah Mesjid Raya Husnul Khotimah dan finis di Eks Kantor Bupati lagi.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog