Tim Gabungan Berjuang Padamkan Karhutla di Tungkaran, Hanguskan Setengah Hektar Lahan

by
21 Agustus 2024
Tim gabungan BPBD Banjar, yakni BPK Datu, BPK Kula dan EBR berupaya memadamkan kobaran api yang membakar vegetasi semak belukar dan pepohonan. Penanganan berlangsung sekitar 1 jam dan berakhir pada pukul 19.33 Wita (foto.ist/newsway.id)

NEWSWAY.ID, MARTAPURA – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) kembali terjadi di Desa Tungkaran, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan, pada Senin malam (19/8/2024).

~ Advertisements ~

Begitu informasi mengenai kebakaran ini diterima oleh Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar, tim gabungan segera diberangkatkan menuju lokasi.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Mereka dilengkapi dengan peralatan pemadam kebakaran dari posko siaga darurat bencana karhutla.

Tim gabungan dari BPBD Banjar, yang terdiri dari BPK Datu, BPK Kula, dan EBR, bekerja keras untuk memadamkan api yang melahap vegetasi semak belukar dan pepohonan di area tersebut. Mereka juga dibantu oleh relawan dari BPBD Provinsi Kalimantan Selatan.

~ Advertisements ~

Proses pemadaman berlangsung selama sekitar satu jam dan berhasil diselesaikan pada pukul 19.33 Wita.

~ Advertisements ~

“Alhamdulillah, api berhasil kami padamkan. Luas lahan yang terbakar sekitar setengah hektar,” kata Ujang, Ketua Regu 4 yang memimpin operasi pemadaman.

Anggota tim lainnya, Balya, menambahkan bahwa kolaborasi antara tim BPBD Banjar dan relawan dari BPBD Provinsi sangat membantu dalam penanganan kebakaran ini, memastikan api tidak meluas dan bisa segera dikendalikan.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog