NEWSWAY.ID, BANJARBARU – Lagi – lagi kecelakaan lalu lintas terjadi di U-Trun, kali ini melibatkan truk dan mobil jenis Daihatsu Taruna dengan nomor Polisi DA 1126 TEC terjadi

Namun dikabarkan truk yang menabrak di Jalan A Yani Km 21 Kecamatan Liang Anggang dan belum diketahui nomor polisianya itu melarikan diri, bahkan sampai berita ini diturunkan belum diketahui keberadaannya


Mobil Daihatsu Taruna mengalami kerusakan pada body bagian belakang dan patah roda bagian kiri depan.

“Truknya langsung kabur setelah menabrak mobil saya, mobil ditabrak dari belakang, waktu saya mau putar balik arah,” terang Ahmad, Sopir Mobil Daihatsu Taruna, Rabu (6/3/2024) sore.

Ahmad menjelaskan, mobil yang dikendarainya bersama keluarga tersebut datang dari arah Banjarbaru menuju Banjarmasin.
Saat dirinya mau putar arak di U trun depan Kompi Senapan A Yonif 623, Liang Anggang, Banjarbaru, secara tiba-tiba ditabrak oleh armada truk yang juga dari arah Banjarbaru menuju Banjarmasin.
“Setelah ditabrak dari belakang, mobil kami menghantam trotoar, sampai roda depan patah,” ujarnya.
Beruntungnya kecelakaan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, lantas mobil Daihatsu Taruna yang kendarai oleh Ahmad dipindahkan menggunakan mobil derek untuk dilakukan perbaikan.
Saat dikonfirmasi kepada Unit Gakkum Satlantas Polres Banjarbaru Ipda Junaidi mengatakan hingga malam pihaknya belum menerima laporan berkaitan peristiwa tersebut.
“Sampai saat ini belum ada laporan,” terang Ipda Junaidi singkat.