NEWSWAY.CO.ID, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru, Hj. Erna Lisa Halaby, menghadiri prosesi Khataman Al-Qur’an santri dan santriwati TPQ Halabi yang dengan peringatan Milad ke-9 TPQ Halabi dan Milad ke-2 SD Al Halabi, pada Minggu, (14/12/2025) di halaman TPQ dan SD Al Halaby.
Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan rasa bangga dan apresiasi kepada para santri dan santriwati yang telah menyelesaikan masa pembelajaran Al-Qur’an dengan baik.
Ia menilai capaian tersebut merupakan hasil dari kerja keras para pendidik, dukungan orang tua, serta semangat belajar para santri.
“Saya mengucapkan selamat dan rasa bangga kepada para santri dan santriwati yang hari ini melaksanakan khataman Al-Qur’an. Ini adalah pencapaian yang patut kita syukuri bersama,” ujar Hj. Erna Lisa Halaby.
Atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Banjarbaru, Wali Kota juga mengucapkan selamat Milad ke-9 TPQ Halabi dan Milad ke-2 SD Al Halaby.
Ia berharap momentum peringatan ini semakin memperkuat dedikasi lembaga pendidikan dalam mencetak generasi Qurani yang mandiri dan berakhlak mulia.
“Semoga TPQ dan SD Al Halaby terus konsisten berinovasi dalam pengelolaan pembelajaran, sehingga mampu melahirkan generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga mampu berkarya untuk kebaikan agama dan umat,” tambahnya.
Orang nomor satu di Banjarbaru itu juga berpesan agar para pengajar memberikan ilmu secara baik untuk membentuk para generasi Qurani yang hebat dan bisa berkontribusi bagi Kota Banjarbaru kedepannya.
“Dengan melakukan proses belajar yang baik, tentu kedepan akan tumbuh para generasi hebat. Tentunya proses itu haris dimulai sejak dini dengan penuh keseriusan,” jelasnya.
Untuk diketahui rangkaian acara berjalan dengan khidmat, dalam.kegiatan tersebut juga dilaksanakan tausiyah yang disampaikan oleh Habib Hafiz Al Qadri.(nw)
