Wali Kota dan Kapolres Safari Ramadhan Bersama

by
29 Maret 2024
Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin beserta jajaran melakukan Safari Ramadhan bersama Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kusumah di Sungai Besar. (Foto : Humas Polres/newsway.id)

NEWSWAY.ID, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin dan Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kuaumah bersama dengan jajaran Pemko Banjarbaru, mengadakan Safari Ramadhan di Masjid Darul Amanah, Kelurahan Sungai Besar, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Kamis (28/03/2024) sore.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Diikuti warga dan tokoh masyarakat, kegiatan Safari Ramadhan ini dilaksanakan bertujuan untuk memperkuat ikatan kebersamaan dan semangat berbagi dalam bulan suci Ramadhan, sekaligus penyerahan dana hibah dari Pemerintah Kota Banjarbaru kepada rumah ibadah.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

“Saya mengucapkan terima kasih khususnya kepada warga Sungai Besar, atas dukungan dari masyarakat dalam berbagai program Pemerintah Kota seperti RT mandiri, Homecare, Beasiswa, dan Dauroh,” ujar Aditya dalam sambutannya.

~ Advertisements ~

Aditya juga mengatakan pentingnya dukungan dari masyarakat, agar program-program yang dijalankan Pemko Banjarbaru bisa berjalan dengan baik dan lancar.

~ Advertisements ~

“Safari Ramadhan ini juga memberikan kesempatan untuk mendengarkan aspirasi langsung dari masyarakat terkait berbagai hal, mulai dari pembangunan infrastruktur hingga program kesejahteraan sosial,” jelasnya.

Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin menyerahkan bantuan dana hibah pembangunan tempat ibadah. (Foto : MC/newsway.id)

Sementara itu Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kusumah cukup mengapresiasi kegiatan tersebut, ia berharap kegiatan itu dapat menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan Ukhuwah Islamiyah antar sesama umat Muslim.

Kapolres Banjarbaru juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan.

“Mari kita jadikan bulan Ramadhan ini sebagai bulan penuh berkah dan ampunan dengan meningkatkan ibadah dan amal shaleh, kita juga harus bersama-sama menjaga keamanan serta ketertiban agar suasana Ramadhan tetap kondusif,” kata Kapolres Banjarbaru.

Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan penyaluran bantuan dana hibah kepada Rumah Tempat Ibadah (Masjid, Langgar dan Mushola) di wilayah Kota Banjarbaru dan penyaluran bantuan dari Bank Kalsel Cabang Banjarbaru yang diserahkan oleh Wali Kota Banjarabaru HM Aditya Mufti Ariffin.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog