Warga Jalan Karet Curhat Ke Anggota Dewan

by
7 Februari 2024
Anggota DPRD Kota Banjarbaru HR Budimansyah tampak akrab bercengkerama dengan masyarakat saat melaksanakan Reses di Jalan Karet, Gg Jolali. (Foto : otto/newsway.id)

NEWSWAY.ID, BANJARBARU – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarbaru HR Budimansyah melakukan Reses Jalan Kebun Karet, Gg Jolali, Loktabat Utara Banjarbaru Selasa (6/2/24).

~ Advertisements ~

Ratusan masyarakat hadir dalam kegiatan tersebut untuk menyampaikan aspirasi kepada legislator PDIP itu.

~ Advertisements ~

Ketua RT 18, RW 07, Mulyadi mengharapkan sebagai anggota dewan agar lebih memperhatikan kepentingan masyarakat di wilayahnya. Salah satunya adalah perkembangan dan pembinaan UMKM.

~ Advertisements ~

“Untuk infrastruktur sudah bagus, saya berharap kedepan diperhatikan bagaimana UMKM didampingi atau didorong agar maju dan berkembang,” terangnya.

~ Advertisements ~

Sementara itu, perwakilan dari Karang Taruna Karya Mandiri Gg Jolali, Santos minta support fasilitas seperti kain dan peralatan lain.

“Kami dari Karang Taruna Karya Mandiri minta kain untuk seragam, karena setiap ada kegiatan sosial seperti memvantu kegiatan masyarakat seperti nikahan tidak punya seragam,” ujarnya.

HR Budiman mengatakan Reses adalah sarana untuk menyerap aspirasi masyarakat dan melakukan kontrol terhadap pembangunan yang dilakukan pemerintah.

Selain itu juga mengakomodir usulan masyarakat soal pembangunan yang belum dilakukan pemerintah yang nantinya akan disampaikan ke penerintah, maupun melalui pokok pikiran dewan.

“Payung hukumnya adalah Peraturan Daerah, salah satunya untuk melakukan kontrol pembangunan. Termasuk membahas penganggaran,” katanya.

Dalam Resesnya HR Budiman kedepan akan memberikan bantuan dalam perbaikan fasilitas umum berupa lapangan Volly, Kelompok Tani perkebunan Jagung dan UMKM usaha Tempe.

“Ada beberapa usulan masyarakat yang tahun ini akan kami realisasikan melalui Dinas terkait. Ada tiga usulan yang sudah diakomodir semoga bisa terealisasi. Intinya semua usulan masyarakat akan kami realisasikan,” ujar mantan aktivis lingkungan tersebut.

Sementara Kepala Bagian Umum dan Keuangan Sekretariat Dewan, Dhiah Tri Widyaningsih mengatakan Reses Dewan dilaksanakan dari tanggal 5-10 Februari 2024.

“Reses periode pertama tahun 2024 ini secara serentak dilakukan anggota DPRD selama lima hari,” terangnya singkat saat hadir diacara Reses HR Budimansyah.

1 Comment

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog