Jumlah Pemudik di Pelabuhan Trisakti, Alami Penurunan Dibanding Hari Sebelumnya

7 April 2024
Para pemudik yang menggunakan transportasi kapal laut dari Pelabuhan Tri Sakti Banjarmasin menunggu jadwal keberangkatan. (Foto : Fahmi/newsway.id)

NEWSWAY.ID, BANJARMASIN – Transportasi laut merupakan salah satu pilihan yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk mudik ke kampung halamannya masing-masing.

~ Advertisements ~

Di Banjarmasin sendiri, Pelabuhan Trisakti sebagai pelabuhan terbesar sekaligus tersibuk di Kalimantan terpantau sudah dipadati masyarakat yang hendak pulkam tujuan Banjarmasin-Surabaya atau sebaliknya.

~ Advertisements ~

Untuk memantau aktivitas pelabuhan dan memastikan kelancaran arus mudik dan balik lebaran 2024, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Banjarmasin membuka Posko angkutan lebaran terpadu terhitung mulai 26 Maret 2024 s.d 26 April 2024.

~ Advertisements ~

Berdasarkan update laporan harian KSOP Banjarmasin, per-tanggal 5 April 2024 s.d 6 April 2024, terdapat 2 kapal yang singgah sekaligus berangkat yakni pertama dari KMP. Dharma Kartika II dengan rincian penumpang plus sopir kernet turun sebanyak 256 orang sedangkan yang naik sebanyak 1.285 orang.

~ Advertisements ~

Kedua dari KMP Mila Utama dengan rincian penumpang + sopir kernet turun sebanyak 35 orang, sementara yang naik masih dalam proses embarkasi.

Selain itu, ada pula 2 kapal yang berasal dari Tanjung Perak, Surabaya yang dijadwalkan sandar di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin yakni KM. Dharma Rucitra 1 pada pukul 16.00 Wita dan KM Hai Da pada pukul 18.00 Wita.

Lebih lanjut, penumpang dan sopir kernet yang turun tanggal 5 April 2024 dibanding 4 April 2024 mengalami penurunan sebesar 12,02 persen.

Sedangkan penumpang dan sopir kernet yang naik tanggal 5 April 2024 dibanding 4 April 2024 mengalami penurunan sebesar 31,06 persen.

Sementara itu penumpang dan sopir kernet yang turun tanggal 6 April 2024 dibanding 5 April 2024 sementara mengalami penurunan signifikan sebesar 86,32 persen.

Sedangkan untuk keberangkatan tanggal 6 April 2024 sementara masih kegiatan embarkasi.

Sama halnya dengan angkutan kendaraan, yang turun tanggal 5 April 2024 dibanding 4 April juga mengalami penurunan sebesar 31,35 persen.

Sedangkan perbandingan kendaraan yang naik diantara tanggal tersebut mengalami penurunan sebesar 32,9 persen.

Tidak hanya itu, kendaraan turun di tanggal 6 April 2024 jika dibandingkan dengan 5 April 2024 sementara mengalami penurunan sebesar 56,79 persen.

Untuk keberangkatannya sementara masih dalam proses embarkasi.

Untuk rekapitulasi per-tanggal 26 Maret 2024 s.d 6 April 2024, sudah ada 22 kapal yang datang dengan total penumpang dan sopir kernet turun – naik sebanyak 17.118 orang, sementara untuk total kendaraan turun – naik sebanyak 3.884 unit.

Salah satu penumpang kapal, Supriyanto (44) yang hendak pulang ke kampung halamannya di Jawa Tengah, mengaku sudah menyiapkan beberapa hal untuk mudik tahun ini

“Pada umumnya lah persiapannya itu pakaian, berkas-berkas yang kita perlukan di kapal,” ucapnya saat diwawancarai sembari menunggu kapal.

Dirinya yang bekerja di perusahaan sawit tepatnya di Kotabaru itu menjelaskan dirinya bersama istri dan anaknya berangkat dari Desa Bakau, Kecamatan Pamukan Utara menuju pelabuhan mulai jam empat sore kemarin menggunakan travel.

“Untuk para penumpang ya antisipasi dan persiapan barang yang kita bawa, hati-hati dengan orang yang gak kita kenal siapapun itu, waspada ajalah intinya,” ujarnya memberikan saran.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog