NEWSWAY.ID, PULANG PISAU – Kabupaten Pulang Pisau merayakan ulang tahunnya yang ke-22 pada tanggal 2 Juli 2024.


Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menggelar upacara di halaman kantor Pemda, Jalan Lintas, Trans Kalimantan, meskipun diguyur hujan deras, Selasa (2/7/2024).



Dalam peringatan HUT ke-22 ini, Penjabat Bupati Hj. Nunu Andriani menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada berbagai pihak yang telah berjasa dan berkontribusi dalam pembangunan Pulang Pisau.

“Saya haturkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para pendahulu kami atas perjuangan mereka. Mereka merupakan bagian penting dalam sejarah perjalanan Kabupaten Pulang Pisau. Semangat mereka akan kami teruskan dan jadikan sebagai tekad untuk membangun Pulang Pisau menjadi daerah yang lebih mandiri, sejahtera, maju, dan berkelanjutan,” ujar Nunu.

Nunu juga berterima kasih kepada Forkopimda atas sinergitas yang telah terjalin dalam program pembangunan dan pelayanan masyarakat secara harmonis.
Ia berharap, bertambahnya usia Kabupaten Pulang Pisau juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara pemerintah, masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, pemuda, dan organisasi kemasyarakatan.
“Hari ini merupakan momentum silaturahmi untuk memperingati, menghayati, dan memahami cita-cita serta semangat perjuangan berdirinya Kabupaten Pulang Pisau. Saya juga memberikan apresiasi kepada lingkup pemerintahan Kabupaten Pulang Pisau yang telah menjalankan aspek pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan dengan baik,” tambah Nunu.
Sementara itu, Wakil Ketua 1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pulang Pisau, H. Ahmad Fadli Rahman, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun daerah yang dijuluki Bumi Handep Hapakat ini.
“Dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-22 Kabupaten Pulang Pisau, kami mengharapkan semua elemen masyarakat ikut membangun Pulang Pisau,” kata Fadli usai mengikuti upacara di halaman kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Pulang Pisau.

Fadli juga mengajak seluruh pemangku kepentingan di Pemerintah Daerah Pulang Pisau untuk bersama-sama membangun daerah ini menjadi lebih baik dan semakin maju.
“Memasuki usia ke-22 tahun, ini adalah usia yang menanjak dewasa. Untuk itu, saya mengajak semua pihak untuk berdewasa dalam rangka bersama-sama, bergandengan tangan mengawal pembangunan,” tambah Fadli.
Dengan harapan dan semangat yang baru, Kabupaten Pulang Pisau diharapkan dapat terus berkembang dan mencapai kemajuan yang signifikan dalam berbagai aspek.