Marcello Uria Ludjen/Princessa Lelindra Sumbang Medali Pertama untuk Kalteng di PON XXI

12 September 2024
Ketua Umum Pengprov IODI Kalteng dr Mikko U Ludjen foto bersama dengan Marcello Uria Ludjen/Princessa Lelindra, atlet Dancesport Kalteng usai penerimaan medali di PON XXI, 2024 Aceh-Sumut ( Foto Istimewa/newsway.id)

NEWSWAY.ID, PALANGKA RAYA – Kabar membanggakan datang dari ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 di Aceh-Sumatera Utara.

~ Advertisements ~

Atlet dance sport asal Kalimantan Tengah, Marcello Uria Ludjen dan Princessa Lelindra, sukses menyumbangkan medali pertama bagi kontingen Kalteng.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Pasangan atlet tersebut turun di nomor Free Amateur Standard dan berhasil meraih medali perak.

~ Advertisements ~

Ini menjadi medali pertama yang diraih Kalteng di ajang multi-event olahraga tingkat nasional ini.

~ Advertisements ~

“Terima kasih kepada Bapak Gubernur, Ketua KONI Kalteng, serta seluruh jajarannya yang telah memberikan dukungan penuh kepada tim dance sport Kalteng,” ujar dr. Mikko Uriamapas Ludjen, Rabu (11/9/2024).

Mikko, yang juga menjabat sebagai Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Ikatan Olahraga Dancesport Indonesia (IODI) Kalimantan Tengah, mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian tersebut.

Menurutnya, para atlet telah memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah serta KONI Kalteng.

Ia juga optimis masih ada peluang untuk menambah koleksi medali dalam dua hari mendatang. “Kami berharap para atlet akan terus berjuang maksimal di perlombaan berikutnya,” tambahnya.

Pada nomor Free Amateur Standard, medali emas diraih oleh tuan rumah Sumatera Utara, sementara medali perunggu berhasil dibawa pulang oleh atlet dari Kalimantan Selatan.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog