Netralitas Kepala Desa, BPD Hingga RT Jelang Pilkada 2024 Diserukan oleh Kepala DPMD Kotabaru

19 November 2024
Kepala DPMD Kotabaru, H Basuki SH.MH Saat di wawancarai awak media ( Foto : Sagustira/newsway.id)

NEWSWAY.ID, KOTABARU – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kotabaru H Basuki SH.MH kembali mengingatkan netralitas kepala desa dan perangkat, BPD dan Ketua RT jelang Pilkada serentak 2024.

~ Advertisements ~

Imbauan ini kembali disampaikan mengingat Pilkada serentak, pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru tinggal 9 hari lagi.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

“Saya berharap pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Kotabaru berjalan lancar, aman, daman dan terkendali,” harap Basuki, Senin (18/11/2024).

~ Advertisements ~

Basuki kembali mengingatkan kepala desa, perangkat desa, BPD hingga ketua RT menjaga netralitas jelang Pilkads serentak.

~ Advertisements ~

Berdasarkan Surat Edaran (SE) ditandatangani Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotabaru, telah didistribusikan DPMD ke kepala desa, perangkat desa, BPD dan lembaga harus netral.

“Dan, tidak ada intervensi dari dinas, darimana. Kami tidak pernah. Kami tidak boleh mengintervensi karena itu akan menyalahi peraturan perundang-undangan,” tambahnya.

Ia tutup dengan mengatakan semoga Pilkada ini berjalan aman, damai tidak ada intervensi supaya masyarakat dapat menentukan pilihannya yang baik sesuai hati nurani

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog