Kos Putri Terbakar di Komplek Kenanga Sebabkan Penghuni Histeris dan Pingsan

20 Januari 2025
Kondisi di luar kamar kos. (Foto: Fahmi/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, BANJARMASIN – Sebuah Kos Putri di Jalan Pramuka Komplek Kenanga Citra Puri 4, Kelurahan Pemurus Luar, Kecamatan Banjarmasin Timur mengalami insiden kebakaran, pada Senin (20/1/2025).

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Dari pantauan newsway.co.id, kebakaran yang melanda kos dua lantai tersebut membuat kamar kos nomor 3 di lantai bawah terbakar.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Menurut Plt Kasi Pemadaman Damkar Kota Banjarmasin, Bobsstar, peristiwa itu membuat satu orang penghuni kos histeris sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.

~ Advertisements ~

“Untuk korban yang histeris sudah kami bawa ke Rumah Sakit Sari Mulia supaya bisa menenangkan,” kata Bob saat diwawancarai di lokasi.

~ Advertisements ~

Selain itu, ada pula satu korban yang dibawa ke rumah sakit lantaran tidak sadarkan diri.

“Ada juga temannya satu orang yang pingsan jadi ada dua orang yang dibawa ke rumah sakit,” ungkap Bob.

Lanjut ujarnya, dari hasil investigasi sementara, kebakaran tersebut membuat dampak kerusakan sekitar 40 persen.

Plt Kasi Pemadaman Damkar Kota Banjarmasin, Bobsstar saat diwawancarai. (Foto: Fahmi/newsway.co.id)

Belum diketahui pasti penyebab munculnya api, namun menurut perkiraannya, kebakaran tersebut bermula akibat korsleting listrik.

“Kemungkinan karena kabel cas atau Handphone karena menurut keterangan korban sempat mendengar suara ledakan,” jelas Bob.

Kemudian dikatakan olehnya, awal mula kebakaran terjadi di kasur hingga menyebabkan asap keluar dari kamar.

“Untuk pemadaman memakan waktu kurang lebih 30 sampai 40 menit, tak ada kendala karena dibantu BPK swasta,” tutup Bob.

Sementara itu, Ketua RT 7, Yudi mengatakan, kebakaran yang terjadi sempat menimbulkan kepanikan para penghuni kos bahkan ada yang hendak melompat dari lantai atas.

“Karena melalui tangga sudah mulai gelap akibat asap,” tutur Yudi.

Ketua RT 7, Yudi saat dimintai keterangan. (Foto: Fahmi/newsway.co.id)

Kemudian Ia menambahkan, kos tersebut memiliki 11 kamar beserta penghuninya yang mayoritas adalah mahasiswi.

Adapun pemilik kos tersebut atas nama H. Syuqron.

Kamar kos nomor 3 yang diketahui datangnya asal mula api. (Foto: Fahmi/newsway.co.id)

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog

Suasana berkabung menyelimuti masyarakat Desa Tanjung Seloka, Kecamatan Pulau Laut Selatan, dengan ditemukannya seorang nelayan setempat, Kana (69) dalam keadaan meninggal dunia usai dilaporkan hilang sejak Minggu (27/4/2025) ( Foto : Humas Polres Kotabaru/newsway.co.id)