Menteri Desa PDTT RI Sidak Musyawarah dan Meresmikan Koperasi Merah Putih, Desa Indrasari Layak Menjadi Contoh Nasional

Menteri Desa PDTT RI H. Yandri Susanto menandatangani peresmian Koperasi Merah Putih Desa Indrasari (Foto : Muhammad Ervan Ariya Ramadani/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, MARTAPURA, Desa Indrasari, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar menjadi salah satu pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan dan menggelar Musyawarah Desa Khusus dalam rangka pembentukan Koperasi Merah Putih pada Rabu (21/5/2025).

~ Advertisements ~

Acara ini dihadiri langsung oleh Menteri Desa PDTT RI H. Yandri Susanto yang didampingi Anggota DPR RI Khairus Sholeh, Gubernur Kalsel H Muhidin, serta Bupati Banjar H Saidi Mansyur. Musyawarah ini turut dihadiri seluruh kepala desa se-Kabupaten Banjar dan dipimpin oleh Kadis DKUMPP Banjar, I Gusti Made Suryawati.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Menteri Desa PDTT RI, H Yandri Susanto mengatakan, seluruh Koperasi Merah Putih harus sudah memiliki badan hukum palinh lambat pada bulan Juni 2025.

~ Advertisements ~

“Saya datang kesini buhan hanya sekedar simpolis, tetapi memantau dan memastikan musyawarah ini berlajan dengan lancar,” ucapnya.

~ Advertisements ~
Musyawarah Desa Khusus Koperasi Desa Merah Putih Indrasari (Foto : Muhammad Ervan Ariya Ramadani/newsway.co.id)

Tujuan Koperasi ini adalah sebagai protokol ekonomi bagi rakyat yang disiapkan secara matang. Melalui tahap musyawarah, pihak Desa akan mengajukan akta Koperasi ke Notaris yanh dananya akan ditanggung oleh dana Desa, APBD dan bantuan dari pusat.

Yandri menegaskan, Koperasi Merah Putih ini bukanlah “Bagi-bagi uang” tetapi Pemerintah menyediakan skema pembiyayaan melalui BRI dengan peminjaman tanpa anggunan.

“Kalau masyarakat membutuhkan modal usaha, semua akan dihitung dahulu. Jika dianggap layak, akan didanai. Koperasi ini murni bisnis dengan pendampingan profesional,” ungkapnya.

Skema yang di tawarkan BRI mencapai Rp 3 miliar bahkan lebih, tergantung dari potensi usaha yang diajukan. Dana ini diambil dari perbankan nasional yang dioptimalkan untuk mendukung ekonomi desa.

Bupati Banjar H. Saidi Mansyur mengatakan, Desa Indrasari layak menjadi percontohan nasional karena kesiapan dan semangat warganya.

“Koperasi ini akan menjadi tulang punggung ekonomi desa. Mulai dari sembako, gas, hingga layanan simpan pinjam – semua untuk kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Foto bersama usai tandatangan peresmian Koperasi Merah Putih di Desa Indrasari (Foto : Muhammad Ervan Ariya Ramadani/newsway.co.id)

Usai melaksanakan musyawarah, Menteri Desa PDTT RI H Yandri Susanto didampingi langsung oleh Gubernur Kalsel H Muhidin dan Bupati Banjar H Saidi Mansyur melakukan peresmian Koperasi Merah Putih Desa Indrasari dengan penandatanganan di batu.

Program Koperasi Merah Putih dikawal oleh Satgas Nasional dan melibatkan 18 kementerian. Mulai dari Menteri Desa, Menteri Koperasi, Menteri Sosial, hingga pemerintah provinsi dan kabupaten turut ambil bagian dalam pengawasan dan penguatan koperasi.