NEWSWAY.CO.ID, MARTAPURA – Sebuah mobil pengangkut sampah milik Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) menabrak warung warga di Jalan Veteran, Desa Sungai Sipai, Martapura, setelah tersangkut ranting pohon,Senin (26/5/2025).

Berdasarkan pengamatan di lokasi, mobil berpelat merah dengan nomor polisi DA 8225 BY itu mengalami kerusakan pada bagian kabin, dengan kaca depan yang pecah dan bak yang hampir terlepas.
Supir sempat terjepit, dan kini sudah mendapatkan penanganan.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, kejadian bermula saat dua truk, salah satunya truk pengangkut sampah ini, berpapasan.
Sebuah truk lain menyenggol ranting pohon, yang menyebabkan bak truk sampah milik DPRKPLH tersangkut. Akibatnya, truk oleng dan sopir membanting setir, hingga akhirnya menabrak warung.
Pemilik warung, Mariyati, menyatakan bahwa saat kejadian, ia berada di dalam dan terkejut mendengar suara pecahan botol bensin di depan warungnya.
“Motor saya yang sedang terparkir juga ditabrak dan tersangkut di bawah truk, botol bensin pecah, dan freezer es krim pun ikut rusak,” ucapnya.
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Banjar juga hadir di lokasi untuk membantu mengevakuasi mobil pengangkut sampah.
Sekitar 30 menit kemudian, mobil berhasil dievakuasi dan diamankan agar tidak mengganggu lalu lintas di sekitar lokasi.
“Ranting pohon itu tidak pernah dibersihkan, kadang kalau ada dua truk berpapasan harus hati-hati,” lanjutnya lagi.
Hadi Priyanto, Kepala Seksi Pengelolaan Sampah DPRKPLH Banjar, menjelaskan bahwa truk yang mengalami kecelakaan tersebut sedang dalam perjalanan menuju TPS3R di Perumahan Seribu untuk mengganti bak.
“Rencananya mau ke sana, karena bak di sana sudah penuh,” ucapnya dilokasi.
Ia juga menegaskan bahwa DPRKPLH Banjar siap bertanggung jawab atas kerugian yang diderita pemilik warung.
“Kami berupaya bertanggung jawab dan akan mengganti semua kerugian agar kembali seperti semula, termasuk sepeda motor,” katanya.