Mayat Pria Ditemukan di Gumuk Pasir Parangtritis, Banyak Luka Lebam

by
28 Januari 2026
Petugas gabungan mengevakuasi mayat yang ditemukan di kawasan gumuk pasir Parangtritis.(Foto : Humas Polres Bantul / newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, YOGYAKARTA — Warga Kalurahan Parangtritis, Kapanewon Kretek, Bantul DIY, dihebohkan dengan penemuan mayat pria di kawasan Gumuk Pasir Grogol IX, Rabu (28/1/2026). Pada tubuhnya, ditemukan sejumlah luka lebam.

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto menyampaikan, hingga kini pihaknya masih menyelidiki kasus penemuan mayat tersebut. Hasil identifikasi menggunakan Inafis Portable System mengungkap, korban diketahui berinisial HM (69), warga Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur.

“Identitas korban dipastikan melalui pemeriksaan sidik jari yang menunjukkan kecocokan dengan data yang ada,” jelas Iptu Rita.

Dijelaskannya, jasad HM pertamakali ditemukan pencari rumput pada pukul 07.30 WIB. Saksi melihat tubuh laki-laki tergeletak di semak-semak rumput, kemudian melaporkan kejadian tersebut ke SAR Parangtritis dan diteruskan ke polisi.

“Petugas Polsek Kretek langsung mendatangi lokasi,” ujar Iptu Rita.

Petugas gabungan dari Polsek Kretek, Tim Inafis Polres Bantul, Dokes Polres Bantul, Dit Polairud Polda DIY, Koramil Kretek, Puskesmas Kretek, PMI Bantul, serta SAR Parangtritis langsung mengevakuasi jasad HM dan melakukan olah TKP.

Hasil pemeriksaan awal menunjukkan, korban ditemukan dalam posisi terlentang dengan kedua kaki menekuk. Korban mengenakan celana pendek hitam, kaos dalam putih, serta kaos kerah biru yang tersingkap. Petugas menemukan sejumlah luka dan lebam di beberapa bagian tubuh korban.

“Terdapat lebam di sekitar mata, luka di pelipis kanan, pangkal hidung, mulut, telinga, serta lebam di bagian leher depan,” ungkapnya.

Dokter Puskesmas Kretek, Nungki Arinita memperkirakan, korban telah meninggal dunia lebih dari dua jam sebelum ditemukan.

Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban.

“Kasus ini masih kami dalami. Kami mengimbau masyarakat yang mengetahui informasi terkait korban atau kejadian tersebut agar segera melapor ke polisi” tutup Iptu Rita. (nw)

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog