NEWSWAY.CO.ID, PULANG PISAU – Sepekan terakhir, wilayah Kabupaten Pulang Pisau dilanda cuaca ekstrem berupa hujan lebat yang disertai petir dan angin kencang. Kondisi ini berpotensi menimbulkan bencana seperti banjir rob, pohon tumbang, hingga angin puting beliung.
Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pulang Pisau Osa Maliki, mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan tidak menganggap remeh perubahan cuaca yang terjadi secara tiba-tiba.
“Hal ini perlu menjadi perhatian kita bersama. Upaya mitigasi harus dilakukan, terutama saat hujan deras dan angin kencang terjadi. Waspadai potensi banjir, pohon tumbang, serta angin puting beliung yang dapat membahayakan keselamatan,” tegas Osa Maliki, Jumat, (8/10/2025).
Ia menjelaskan, masyarakat yang berada di wilayah bantaran sungai, pemukiman padat, dan daerah dengan banyak pepohonan tinggi diminta untuk lebih berhati-hati. Saat angin kencang terjadi, warga disarankan untuk menghindari berteduh di bawah pohon, papan iklan, maupun bangunan semi permanen yang rawan roboh.
Selain itu, bagi warga yang melakukan aktivitas di luar rumah maupun berkendara di jalan raya juga diminta memperhatikan kondisi cuaca sebelum bepergian. Jika cuaca tidak mendukung, disarankan untuk menunda kegiatan hingga situasi lebih aman.
“Jaga keselamatan diri dan keluarga. Jangan memaksakan aktivitas ketika angin dan hujan sangat kencang. Cari tempat perlindungan yang lebih aman, khususnya di ruang terbuka dan daerah pesisir, apabila ada warga yang ingin ditebangkan pohon di halaman rumah yang rawan roboh silahkan hubungi BPBD Pulpis gratis ,” tambahnya.
Osa juga menyatakan kesiapsiagaan dengan mengerahkan personel dan peralatan apabila terjadi kondisi darurat. Masyarakat diimbau segera melapor ke BPBD terdekat atau aparat desa apabila menemukan kejadian yang berpotensi membahayakan.(nw)
