Mengejutkan! Ini yang Polisi Temukan di Rumah Pengedar Sabu Pulang Pisau

Pelaku Pengedar Narkoba saat di tangkap (foto.polres.pulang pisau/newsway.id)

NEWSWAY.ID, PULANG PISAU– Polres Pulang Pisau berhasil menangkap seorang pelaku pengedaran narkotika jenis sabu di wilayah hukumnya.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Pelaku, yang dikenal dengan inisial J alias U, ditangkap pada Selasa (16/4/2024), sekitar pukul 19.00 WIB di kediamannya yang berada di Jalan Sapilah, Desa Bahaur Tengah, Kecamatan Kahayan Kuala.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Kronologi penangkapan disampaikan oleh AKP Daspin, S.E., Kepala Subbag Humas Polres Pulang Pisau.

~ Advertisements ~

“Berdasarkan informasi dari masyarakat tentang adanya peredaran narkotika, anggota Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) melakukan penyelidikan dan pengintaian. Pelaku kemudian tertangkap tangan sedang berada di rumahnya,” jelas AKP Daspin.

~ Advertisements ~

Selama penggeledahan yang disaksikan oleh ketua RT setempat, polisi menemukan sejumlah barang bukti yang mencurigakan.

Di antaranya adalah 59 bungkus plastik klip yang berisi kristal bening warna putih diduga kuat sebagai narkotika jenis sabu dengan berat kotor 14,50 gram.

Polisi juga mengamankan sebuah bekas minyak rambut, sebuah handphone merek Redmi 13C, dan uang tunai sebesar Rp.1,9 juta.

tim polres pulang pisau saat melakukan penggeledahan di rumah tersangka (foto.polres.pulang pisau/newsway.id)

Pelaku J berusia 37 tahun tersebut kini telah dibawa ke Polres Pulang Pisau untuk menjalani proses penyidikan lebih lanjut.

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Mada Ramadita, S.I.K., melalui Kasihumas, menegaskan bahwa penangkapan ini adalah bagian dari upaya intensif kepolisian dalam memerangi peredaran narkoba di wilayah tersebut.

“Kami akan terus berupaya keras dalam memerangi narkoba di Pulang Pisau. Ini adalah komitmen kami dalam menjaga generasi muda dari pengaruh buruk narkotika,” tegas AKBP Mada Ramadita.

Penangkapan ini diharapkan dapat menjadi peringatan keras bagi pelaku lainnya dan sekaligus menunjukkan keseriusan pihak kepolisian dalam menumpas peredaran narkoba di wilayah hukum Pulang Pisau.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog