Pemkab Pulang Pisau Fokus Benahi Kebersihan Kota, Armada Pengangkut Sampah Baru Mulai Dioperasikan

Bupati Pulang Pisau saat melihat lngsung alat pres sampah beroperasi. ( Foto: Winda/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, PULANG PISAU –Upaya Pemkab Pulang Pisau dalam meningkatkan pelayanan kebersihan semakin diperkuat dengan hadirnya armada baru pengangkut sampah dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah. Armada tersebut resmi diserahkan Bupati Pulang Pisau Ahmad Rifa’i kepada Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK), Jumat (7/10/2025) di halaman kantor dinas setempat.

Bupati Rifa’i menyampaikan dukungan dari Pemerintah Provinsi menjadi langkah strategis dalam memperbaiki tata kelola kebersihan, terutama di wilayah perkotaan. Ia menilai tambahan sarana tersebut akan mempercepat penanganan sampah harian yang selama ini menjadi tantangan utama DLHK.

“Bantuan yang kita terima berupa satu unit truck compactor, satu unit dump truck, dan satu unit truck arm roll. Sementara satu unit lainnya masih dalam proses dan segera menyusul,” ujar Rifa’i.

Menurutnya, keberadaan armada baru ini akan langsung memperkuat aktivitas pengangkutan sampah di Kecamatan Kahayan Hilir yang menjadi pusat aktivitas dan wajah kota Pulang Pisau. Dengan armada yang lebih memadai, diharapkan pengelolaan sampah dapat berjalan lebih efektif dan teratur.

“Penanganan sampah di kota harus menjadi prioritas kita bersama. Kebersihan merupakan cerminan tata kehidupan masyarakat dan kualitas lingkungan,” ucapnya.

Rifa’i menyebut, pengoperasian armada pengangkut sampah akan dilakukan bertahap sesuai kebutuhan wilayah. Daerah kecamatan lain nantinya berpeluang untuk mendapatkan pelayanan serupa jika sudah tersedia armada penunjang yang mencukupi.

“Penataan kita mulai dari pusat kota. Setelah itu secara bertahap kita evaluasi dan upayakan pengembangan ke kecamatan lain,” jelasnya.

Ia juga mengimbau agar seluruh pihak menjaga dan merawat fasilitas yang telah diberikan, mengingat kendaraan kebersihan merupakan aset pelayanan publik yang harus digunakan secara maksimal.

“Mari kita jaga, rawat, dan gunakan sesuai fungsinya. Armada ini adalah milik kita bersama, untuk kepentingan kebersihan dan kenyamanan masyarakat Pulang Pisau,” pungkasnya.

Sementara itu Kepala DLHK Pulang Pisau, Hendri Arroyo menyampaikan apresiasinya atas perhatian pemerintah provinsi yang telah membantu daerah melalui penyerahan armada pendukung operasional kebersihan. Ia menilai, hibah ini menjadi langkah penting dalam memperkuat upaya pengelolaan sampah secara lebih efektif di tingkat kabupaten.

“Hari ini kita telah menerima hibah sarpras dari Pemprov melalui DLHK Provinsi. Ada empat item bantuan, yakni satu unit truck kompaktor, satu unit dump truck, satu unit truck arm roll, dan tiga bak arm roll,” kata Hendri.

Menurut Hendri, bantuan ini merupakan bentuk integrasikan dan kolaborasi antara pemerintah provinsi dan kabupaten yang berdampak langsung terhadap peningkatan kualitas layanan lingkungan, khususnya dalam sistem pengangkutan dan penanganan sampah. Hal ini sekaligus mendukung komitmen daerah terhadap pengelolaan lingkungan yang lebih baik dan berkelanjutan.

Ia menerangkan, selama ini sarana pendukung kebersihan yang dimiliki kabupaten sudah mulai tidak representatif lagi untuk mengimbangi volume sampah yang terus meningkat seiring perkembangan wilayah dan jumlah penduduk. Dengan adanya tambahan armada baru, proses pengangkutan bisa dilakukan lebih optimal dan tepat waktu.

“Semoga dengan kendaraan hibah ini, pelayanan kebersihan dapat semakin efektif. Peran kebersihan semakin besar setiap harinya, sehingga sarana yang memadai sangat dibutuhkan. Ini wujud bersama menjaga lingkungan Pulang Pisau tetap bersih dan sehat,” Pungkas Hendri.( nw)

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog