RSUD Ulin Banjarmasin Siapkan Pelayanan Maksimal Selama Libur Natal dan Tahun Baru

25 Desember 2024

NEWSWAY.CO.ID, BANJARMASIN – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin memastikan tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru 2025.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Direktur RSUD Ulin Banjarmasin, Diauddin, menyatakan bahwa pihaknya telah mempersiapkan berbagai langkah untuk menjaga kelancaran layanan, sesuai dengan instruksi Gubernur Kalimantan Selatan, Muhidin.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

“Sudah dari jauh hari, kami melaksanakan rapat untuk pengaturan petugas di ruang rawat inap serta penunjang lainnya yang akan bertugas pada libur Natal dan Tahun Baru 2025,” ungkap Diauddin di Banjarmasin, Selasa (24/12/2024).

~ Advertisements ~

Diauddin menjelaskan, meskipun layanan poliklinik diliburkan selama tanggal merah dan cuti bersama pada 25-26 Desember 2024, layanan ruang gawat darurat (IGD), ruang rawat inap, radiologi, dan penunjang lainnya akan tetap beroperasi seperti biasa.

~ Advertisements ~

Hal ini sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Kalimantan Selatan Nomor: 100.3.4.1/01658/org tanggal 9 Oktober 2023, yang mengatur libur nasional dan cuti bersama. Poliklinik akan kembali beroperasi normal pada Jumat, 27 Desember 2024.

Ketersediaan Obat Aman
Untuk memastikan pelayanan tetap maksimal, RSUD Ulin telah mempersiapkan stok obat-obatan sejak dini. Langkah ini diambil mengingat selama libur Natal dan Tahun Baru, pabrik obat tidak beroperasi.

“Kami sudah memastikan ketersediaan obat-obatan aman selama libur Natal dan Tahun Baru. Semua sudah dipersiapkan agar masyarakat tidak terkendala dalam mendapatkan layanan kesehatan,” jelas Diauddin.

Selain itu, Diauddin menegaskan bahwa RSUD Ulin tetap berkomitmen memberikan pelayanan terbaik meskipun dalam suasana liburan.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk menjaga kesehatan, terutama di tengah kondisi cuaca yang sering hujan dan tidak menentu.

“Kami berharap masyarakat tetap terjaga kesehatannya selama libur Natal dan Tahun Baru ini,” tutupnya.

RSUD Ulin Banjarmasin menjadi salah satu rumah sakit rujukan utama di Kalimantan Selatan, dan langkah ini menunjukkan komitmen rumah sakit dalam melayani masyarakat tanpa henti, bahkan di tengah libur panjang.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog