Tiga Jam Tenggelam, Seorang Pria Ditemukan Tewas Usai Diduga Lompat dari Jembatan Basit

14 Januari 2025
Korban saat ditemukan dengan kondisi sudah dibalut dengan kantong mayat. (Foto: Fahmi/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, BANJARMASIN – Seorang pria yang belum diketahui identitasnya ditemukan tewas setelah tenggelam di Sungai Barito tepatnya di dekat sandaran Tongkang SPOB, Kel. Alalak Utara, Kec. Banjarmasin Utara, pada Selasa (14/1/2024).

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Menurut pengakuan warga sekitar, dugaan sementara pria tersebut menceburkan diri dari atas Jembatan Sei Alalak atau dikenal dengan Jembatan Basit.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

“Dugaannya orang itu kira-kira becabur di atas jembatan, soalnya ulun melihat tu inya sudah di tengah sini,” katanya.

~ Advertisements ~
Anggota Water Rescue Alalak Selatan, Zainal Abdi didampingi anggota Basarnas saat diwawancarai. (Foto: Fahmi/newsway.co.id)

Dari pantauan newsway.co.id, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.32 WITA, kemudian Tim Water Rescue Alalak Selatan dibantu Satpolairud, Basarnas, dan BPBD Kota Banjarmasin mulai melakukan penyisiran

~ Advertisements ~

Anggota Water Rescue Alalak Selatan, Zainal Abdi mengatakan, pria itu ditemukan tepat pada pukul 18.25 WITA dalam kondisi Telah Meninggal Dunia (TMD).

“Korban tenggelam sudah ditemukan di pukul 18.25, penyelaman dilakukan sekitar 15 menit,” kata Amang Amak sapaan akrabnya.

Proses penyisiran saat pencarian korban tenggelam. (Foto: Fahmi/newsway.co.id)

Lanjut ujarnya, jarak korban dari titik 0 tidak jauh yakni sekitar 10 meter.

“Kalau dipantau dari sini sekitar 10 meter jadi tidak jauh,” jelas Amang Amak.

Saat ini, mayat pria tersebut sudah dibawa ke Kamar Jenazah Rumah Sakit Ulin.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog