Hujan Tak Surutkan Semangat Warga Banjarbaru Hadiri Banjarbaru Bersholawat

15 Desember 2024

NEWSWAY.CO.ID, BANJARBARU – Hujan yang mengguyur Kota Banjarbaru tidak menghalangi semangat warga, khususnya masyarakat Guntung Manggis, untuk menghadiri acara Banjarbaru Bersholawat yang digelar di Lapangan Guntung Manggis, Sabtu (14/12/2024).

~ Advertisements ~

Dengan membawa payung dan jas hujan, ratusan warga tetap antusias menyemarakkan kegiatan yang dipenuhi dengan lantunan sholawat.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Wali Kota Banjarbaru yang diwakili oleh Staf Ahli Wali Kota Bidang Hukum dan Politik, H Marhain Rahman, S.Sos., M.AP., dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara ini bukan hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga momen untuk memperkuat iman, takwa, dan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW.

~ Advertisements ~

“Kegiatan Banjarbaru Bersholawat memiliki makna yang mendalam. Selain meningkatkan keimanan, ini juga menjadi sarana memperkuat persatuan, kerukunan umat beragama, serta kebersamaan dalam membangun Kota Banjarbaru,” ujarnya.

~ Advertisements ~

Ketua Forum RT/RW se-Kota Banjarbaru, Sutrisno, juga menegaskan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan.

Ia mengajak seluruh warga untuk terus menjaga kerukunan dalam kehidupan bermasyarakat.

“Tujuan kita malam ini adalah menjaga persatuan dan kesatuan warga. Seperti yang disampaikan K H Abdurrahman, mari saling mencintai dan menyayangi. Kekompakan ini penting, apalagi Banjarbaru akan menghadapi sejumlah agenda besar, seperti MTQ dan Haul Guru Sekumpul. Kebersamaan harus terus terjaga agar Banjarbaru bisa menjadi tuan rumah yang baik,” ungkap Sutrisno.

Dalam kesempatan tersebut, K H Abdurrahman memberikan tausiyah yang menyentuh hati. Ia mengapresiasi semangat masyarakat dan panitia yang telah menyelenggarakan acara dengan sukses.

“Terima kasih kepada masyarakat Banjarbaru yang hadir meskipun cuaca kurang mendukung. Acara ini bertujuan mempersatukan kita semua agar tercipta kedamaian, keindahan, dan ketentraman. Mari kita jaga kerukunan dan kebersamaan, karena Nabi Muhammad SAW diutus sebagai rahmat bagi semesta. Kita harus mampu mengaplikasikan cinta dan kasih Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari,” pesannya.

Acara Banjarbaru Bersholawat ini diharapkan menjadi momentum mempererat persatuan warga dan mempersiapkan Kota Banjarbaru sebagai tuan rumah berbagai agenda besar keagamaan mendatang.

Antusiasme warga yang tinggi meskipun di tengah hujan menjadi bukti nyata kecintaan mereka kepada Rasulullah SAW dan tekad untuk membangun Banjarbaru yang lebih damai dan harmonis.

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog