Hadiri Pisah Sambut Kadis Diskominfostandi Pulpis, Ini Pesan Wakil Bupati

Foto bersama wakil Bupati Ahmad Jayadikarta bersama kadis Kominfostandi dan seluruh jajaran usai acara Pisah sambut. ( Foto : Winda/newsway.co.id)

NEWSWAY.CO.ID, PULANG PISAU – Wakil Bupati Pulang Pisau, H. Ahmad Jayadikarta mendorong Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfostandi) yang baru agar dapat membawa semangat baru dan komonikasi yang baik. Hal itu disampaikannya dalam acara pisah sambut Kepala Dinas Diskominfostandi Pulang Pisau, Kamis (15/1/2026).

Seperti diketahui, Kepala Dinas Diskominfostandi Pulang Pisau berganti pimpinan. Hendri Arroyo  yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) dipercayakan menjabat sebagai Kadis Kominfostadi. Sementara itu Moch Insyafi yang sebelumnya menjabat sebagai Kadis Kominfostandi dilantik sebagai asisten III.

Jayadikarta mengapresiasi dan berterimas kasih kepada Kepala Diskominfostandi lama yang telah mengabdi selama kurang lebih sembilan tahun.

“Untuk Kepala Dinas yang baru agar dapat membawa semangat baru, khususnya dalam membangun komunikasi yang baik dengan media masa,” pesan Jayadikarta.

Menurut Jayadikarta, Kepala Dinas yang baru lebih enerjik dan diharapkan mampu membaur dengan media, sehingga apa yang terjadi dan dilakukan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Pulang Pisau, tersampaikan dengan baik kepada masyarakat.

Jayadikara menambahkan, pergantian jabatan ini bagian dari upaya penyegaran organisasi untuk meningkatkan kinerja pemerintahan daerah. “Sehingga pembangunan Pulang Pisau ke depan bisa lebih baik, lebih maju, dan pembangunan berjalan selaras dengan visi kita bersama,” tandasnya.(nw)

Tinggalkan Balasan

Latest from Blog