NEWSWAY.CO.ID, BANJARMASIN — Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin lewat Dinas Pendidikan menggelar Pengukuhan Guru Penggerak Kota Banjarmasin Angkatan 11, pada Rabu (23/4/2025).


Sebanyak 138 Guru Penggerak yang merupakan angkatan terakhir dikukuhkan oleh Wali Kota Banjarmasin, M Yamin HR.


Di momen tersebut, Yamin menekankan, guru penggerak adalah aspek penting sebagai agen perubahan menuju transformasi pendidikan berkualitas.

“Kita ingin mereka menjadi teladan, semangat menjadi guru yang tergerak, bergerak, dan menggerakkan terus hingga tertanam dalam hati,” ungkapnya.

Lantas, Pemko senantiasa mendorong kontribusi Guru Penggerak dengan prinsip dan kepemimpinannya sebagai motor ekosistem pendidikan.
“Kami juga berharap guru-guru penggerak ini bisa menerapkan pembelajaran yang lebih baik, inovatif, dan menyenangkan,” pungkas Yamin.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua TP PKK Kota Banjarmasin, Neli Listriani, Plt Kepala Dinas Kota Banjarmasin, serta sejumlah Kepala Sekolah di Kota Banjarmasin.